Grid

GRID_STYLE

Breaking News

latest

PD Pemuda Muhammadiyah Halut Sukses Gelar Halal Bi Halal

TOBELO, KoranMalut.Co.Id - Pimpinan daerah (PD) Pemuda Muhammadiyah Halmahera Utara (Halut) Minggu sukses gelar Halal Bi Halal. Agenda terse...


TOBELO, KoranMalut.Co.Id - Pimpinan daerah (PD) Pemuda Muhammadiyah Halmahera Utara (Halut) Minggu sukses gelar Halal Bi Halal. Agenda tersebut sebagai upaya memperkokoh silaturahmi keumatan. Bertempat Desa Tolonuo Selatan, Kecamatan Tobelo, Kabupaten Halut.

Halal bi Halal yang bertajuk silaturami meneguhkan persatuan umat memajukan Halut itu, penceramah Ketua Wilayah Muhammadiyah Maluku Utara KH Ridwan Ilyas, dihadiri Wakil Rektor 4 Universitas Muhammadiyah Malut, Asisten II Bupati Halut Mulan Ando, Sekretaris PD Muhammadiyah Halut Rahman Saha, dan Anggota DPRD Halut Irham Hakim, serta Komisioner KPU Halut Asmawaty Marsaoly. Selain itu, PD PM Halut memberikan sumbangan Semen ke Masjid Tolonuo Selatan, dan meninjau lakasi SD Muhammadiyah Tolonuo.


Ketua Panitia Fakir Boboleha mengatakan, kegiatan ini, dilaksanakan sesuai dengan hasil rapat pimpinan PD PM Halut, dengan maksud memperkokoh persatuan umat untuk gagasan memajukan Halut," Kegiatan berjalan sukses dan lancar, meski ada hambatan teknis, kami mengucapkan terima kasih pada PDM Halut, PWM Malut, Pemda dan masyarakat Tolonuo selatan yang telah mensukseskan kegiatan ini," Bebernya.

Sementara Sekretaris PDM Halut Rahman Saha mengatakan, melalui kegiatan ini, tentunya ada petikan manfaat yang diraih. Salah satunya amal dengan memberi bantuan kepada Masjid, peduli terhadap pendidikan, dan memperkokoh persatuan umat melalui silaturahmi," Kami selaku PDM sangat mendukung kegiatan ini, karena memiliki manfaat yang besar, dan terima kasih pada Pemda Halut yang telah mensuport kegiatan Pemuda," Ujarnya.

Terpisah Asisten II Bupati Halut Mulan Ando mengatakan, bahwa Pemda sangat mensuport kegiatan Halal Bi Halal dengan tema memajukan Halut. Pemda juga mengapresiasi langka Pemuda Muhammadiyah dengan memediasi Pemda untuk meninjau SD Muhammadiyah yang hanya satu lokal bangunan dengan murid 22 siswa," Saya akan menyampaikan ini, kepada Bupati untuk didorong agar diperhatikan SD Muhammadiyah Tolonuo selatan, dengan membangun dua gedung sekolah, saya juga berterima kasih pada PDM dan PM Halut, yang sudah berjuang melalui kegiatan untuk mempererat silaturahmi antara umat," Akhirinya.(red/tim)

Tidak ada komentar