Grid

GRID_STYLE

Breaking News

latest

Team SAR Gabungan Temukan 4 Pendaki Dalam Keadaan Selamat

TERNATE, KoranMalut.Co.Id - Minggu 23/5/2021 Pukul 02.10 Wit. Kantor Basarnas Ternate menerima laporan dari Bapak Samsudin (Orang Tua), bahw...


TERNATE, KoranMalut.Co.Id - Minggu 23/5/2021 Pukul 02.10 Wit. Kantor Basarnas Ternate menerima laporan dari Bapak Samsudin (Orang Tua), bahwa telah terjadi kondisi membahayakan jiwa manusia, 4 orang hilang di gunung Gamalama Ternate.

Diketahui keempat korban tersebut mendaki gunung gamalama pada 22 Mei 2021, Pukul 07.00 Wit. Informasi dari pelapor Samsudin (Orang Tua), terakhir kontak dengan pihak keluarga Via HP pada 22 mei pukul 16.00 Wit dan setelah itu hilang kontak.


Kepala Basarnas Ternate Muhamad Arafah mengatakan, Basarnas Ternate memberangkatkan 1 TIM Rescue menuju Ke LKP dengan menggunakan Rescue Car untuk melakukan operasi pencarian. Dari Kantor Basarnas Ternate ke LKP, Radian 40° Jarak 13.8 KM.

Kumudian Pukul 02.50 Wit, Tim Rescue Basarnas Ternate tiba di Kelurahan Moya, dan selanjutnya melakukan penyisiran menuju ke Puncak Gunung Gamalama. Pencarian yang dilakukan selama kurang lebih 4 jam akhirnya membuahkan hasil.

Sekira Pukul 06.30 Wit, keempat korban yakni Febriansyah (16), Amir (15), Ilham (15) dan Randi (14), telah ditemukan oleh Tim SAR Gabungan di ketinggian 1550 Mdpl Arah Barat dalam keadaan selamat. Selanjutnya ke empat korban di evakuasi ke daerah pemukiman warga di kelurahan Moya.

"Korban berhasil dievakuasi oleh Tim SAR Gabungan ke Daerah pemukiman warga di kelurahan Moya dan kemudian korban di kembalikan Ke rumah masing-masing di Kelurahan Kasturian Kota Ternate," ucap Kepala Basarnas Ternate Muhamad Arafah.

Dengan ditemukannya keempat korban dalam keadaan selamat, maka Operasi SAR ditutup dan seluruh unsur yang terlibat dikembalikan ke kesatuan masing-masing dengan ucapan terima kasih.

Unsur yang terlibat dalam pencarian, Basrnas Ternate, Polri Malut, Warga Kelurahan Kasturian.**(hhk/red).

Tidak ada komentar