Grid

GRID_STYLE

Breaking News

latest

PT. NHM Bersama Yayasan Al Qohhar Santuni Puluhan Anak Yatim Piatu di Kota Tobelo

TOBELO. KoranMalut.Co.Id - Ratusan anak yatim piatu kurang mampu di kota Tobelo mendapat santunan dari PT. Nusa Halmahera Minerals (PT. NHM)...


TOBELO. KoranMalut.Co.Id - Ratusan anak yatim piatu kurang mampu di kota Tobelo mendapat santunan dari PT. Nusa Halmahera Minerals (PT. NHM) Peduli bekerja sama dengan Yayasan Al Qohhar., Kamis, (05/11/2020).

Amin Anwar, Perwakilan PT. Indotan Halmahera Bangkit investor baru PT NHM, melalui rilis yang dikirim ke sejumlah wartawan mengungkapkan, pemberian santuan kepada anak-anak yatim piatu ini sebagai salah satu bentuk kepedulian perusahaan terhadap warga sekitar. " Ini bentuk kepedulian dari Presiden Direktur PT Indotan Halmahera Bangkit, H Robert Nitijudo Wachjo sekaligus sebagai pemilik baru PT. Nusa Halmahera Minerals (PT.NHM) kepada anak yatim piatu, Dengan bantuan ini setidaknya bisa meringankan beban mereka, " Kata Amin Anwar, Kamis (05/11/2020).

Ditambahkan, sebagai pribadi pemilik baru PTNHM Pak Haji Robert merupakan sosok yg luar biasa yang begitu mencintai anak yatim dan kaum dhuafa. “Pak Haji kalau sudah masuk investasi ke daerah-daerah yg pertama didahulukan dan ditanya  ada anak yatim piatinya dan dhuafanya,” ujar Amin Anwar

Apalagi, menurutnya, selama pandemi Covid-19 ini, tidak sedikit masyarakat yang terdampak, terutama pada perekonomiannya. Sebab selama pandemi ini tidak sedikit masyarakat yang kehilangan pekerjaan ataupun penghasilan. "Jangan dilihat dari jumlah yang diberikan, namun harapan kami tetap bisa membantu meringankan beban mereka,"ungkapnya. 

Ia mengatakan, perusahaan yang dipimpin oleh H Robert Nitijudo Wachjo ini memang baru mengambil alih dari Newcrast namun demikian pihaknya akan segera menyesuaikan dan mengenalkan diri dengan masyarakat sekitar. " Harapan kami ke depan bisa membawa dampak yang positif bagi masyarakat sekitar dan Maluku Utara pada umumnya," katanya. 

Sementara itu salah satu anggota DPRD Halmahera Utara, Oni Pulo memberikan apresiasi kepada Presiden Direktur PT Indotan Halmahera Bangkit, H Robert Nitijudo Wachjo sekaligus sebagai pemilik baru PT. Nusa Halmahera Minerals (PT.NHM) yang sangat peduli terhadap masyarakat ditengah wabah virus Corona-19, " Beliau (H Robert Nitijuwo), orang hebat karena menjalankan perintah tuhan dan orang seperti beliau sangat langka di Indonesia lebih khusus di Halut," kata Oni Pulo usai memberikan santuan kepada anak Yatim Piatu bersama tim managemen PT. NHM,  Kamis (05/11/2020)

Menurutnya, ada enam titik pembagian santunan kepada anak Yatim piatu di Kota Tobelo, yakni desa Gosoma dua titik, desa Gamsungi tiga titik dan dan desa MKCM satu titik untuk hari kamis," Rencana pembagian santuan selama tiga hari mulai tanggal 5-7 November 2020," katanya.

Dikatakannya, PT. NHM dibawah pimpinan H Robert Nitijudo Wachjo

Ini ke depan bisa membawa dampak dan harapan baru bagi masyarakat di kabupaten Halmahera Utara, "Ya harapan kami ke depan sinergitas antara masyarakat atau stakeholder dengan perusahaan itu bisa terjalin dengan bagus, sehingga bisa membawa dampak yang baik bagi kehidupan perekonomian di wilayah Halmahera Utara," harapnya.**(red/km).

Tidak ada komentar