Grid

GRID_STYLE

Breaking News

latest

Demi Kelancaran Aktivitas Warga, Pemerintah Kecamatan dan 6 Prangkat Desa Bakti Perbaikan Jalan

SANANA, KoranMalut.Co.id - Demi menjaga kelancaran aktivitas Warga, seluruh Pemerintah Desa, Kecamatan Sulabesi Barat Kabupaten, Kepulauan S...


SANANA, KoranMalut.Co.id - Demi menjaga kelancaran aktivitas Warga, seluruh Pemerintah Desa, Kecamatan Sulabesi Barat Kabupaten, Kepulauan Sula (Kepsul) gotong royong turun medan melakukan bakti, perbaikan pada jalan rusak di Sula Barat.

Kenapa tidak, Djafar Umanahu, Camat Sulabesi Barat kepada media mengatakan, jalan adalah prasarana transportasi darat bagi Masyarakat, sehingga demi menjaga kelancaran dan kenyamanan aktivitas warga setempat. Pemerintah Kecamatan langsung berkordinasi langsung dengan pihak Pemerintah Desa untuk melakukan bakti bersama, Minggu (17/4/22).

" Selain perangkat desa, bakti perbaikan jalan yang dilakukan, warga juga turut berpartisipasi melakukan kerja sama, "ungkap Djafar.

Ia menuturkan, jalan tersebut merupakan akses jalan utama menuju Kabupaten. Jika jalan ini tidak diperbaiki maka dampaknya begitu besar kepada masyarakat Sulabarat, Sebab telah terjadi kecelakaan beberapa kali. "Sehingga untuk mengantisipasinya, bakti adalah solusi terbaik sementara", tutur Djafar.

Dengan begitu, Djafar berharap, Pemprov Maluku Utara dapat menaruh perhatian penuh terhadap prasarana transportasi darat di Kabupaten Kepulauan Sula, Kecamatan Sulabesi Barat. karena mengingat jalan wilayah Sula Barat masuk dalam jalur jalan Pemprov.

"Beberapa hari kemarin suda ada usulan terkait dengan jalan Sulabesi Barat, namun sampai sejauh ini respon dari Pemprov dalam hal ini PUPR Provinsi belum diketahui. dengan begitu, selaku Pemerintah Kecamatan, berharap ada satu kejelasan, "tutup Djafar. (ikd)

Tidak ada komentar