Grid

GRID_STYLE

Breaking News

latest

Pengurus IPSI Halut Resmi Dilantik, Ikram Baba Dipercayakan Sebagai Ketua

TOBELO, KoranMalut.Co.Id - Pengurus Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kabupaten Halmahera Utara (Halut) Provinsi Maluku Utara (Malut) mas...


TOBELO, KoranMalut.Co.Id - Pengurus Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kabupaten Halmahera Utara (Halut) Provinsi Maluku Utara (Malut) masa bhakti 2021-2025 resmi dilantik. Hal ini berdasrkan surat keputusan (SK) nomor 001/SK/IPSI-MU/IX/2021. Senin,(20/12/2021).

Kegiatan pelantikan yang berlangsung di gedung Gelanggang Olahraga (Gor) Fredy Tdjandua sejak pukul 09:00 Wit itu berjalan aman dan lancar.

Ketua IPSI Halut, Ikram Baba dalam sambutannya mengatakan, kegiatan ini adalah kegiatan tradisional dan juga sangat bermanfaat bagi kaum anak muda.

"Saya harapkan kepada pemerintah daerah agar dapat mendukung dengan adanya kegiatan ini, dan kami harapkan pula dengan bimbingannya kami akan selalu berusaha agar kedepan mendapat prestasi yang baik sesuai apa yang kita inginkan,"jelas Ikram.

Ikram yang juga baru dilantik ini juga minta dukungan dari pemerintah daerah, dimana kata Ikram agar silat disejajrkan dengan cabang-cabang olahraga lainya.

"Saya tidak minta lebih, saya hanya minta agar cabang olahraga ini juga disejajarkan dengan cabor-cabor lain juga, kiranya dapat dipahami"ujarnya.

"Kedepan kami akan berusaha semaksimal mungkin, kami tetap meminta pembinaan dari Dispora dan lainnya"tambah Dia.

Sementara itu, Ketua umum IPSI Maluku Utara, Nirwan Ali menjelaskan, cabang olahraga pencak silat mempelajari karakter seseorang, oleh karena itu semua pengurus yang berani menyatakan sikap sebagai pengurus pencak silat seorang pendekar, maka yang paling utama adalah kedepankan persoalan kejujuran kedisiplinan dan ketaatan silat itu bunuh sifat sifat dengki itu menghapuskan segalah pikiran-pikiran kotor.

Lanjut Nirwan, bukan saja dalam bertanding, tetapi membasmi sifat-sifat yang kotor ada di dalam pikiran pikiran orang silat, sekaligus mengimplementasikan kepada seluruh rekan-rekan yang bukan saja orang silat menunjukkan bahwa seorang pencak silat adalah karakter seorang pendekar.

"Karakter yang menonjolkan kedisiplinan dan kesehatan serta kejujuran pada yakin dan percaya pencak silat di Kabupaten Halmahera Utara teguh pada prinsip kesetiaan dari pada organisasi pencak silat itu sendiri"pungkasnya.

Nirwan juga menyampaikan beberapa catatan terhadap Pemerintah daerah sebagai catatan yang sangat penting untuk dicatat dalam registrasi Pemerintah Kabupaten, dimana sekarang ini adalah bagian yang paling penting karena catatan itu menjadi bagian evaluasi dan koreksi atas seluruh cabang-cabang olahraga.

"Saya ingin sampaikan bahwa Halmahera Utara dan Halmahera Barat mendapat posisi peringkat peringkat satu, tapi sudah 3 tahun ini Kabupaten Halmahera Utara menjadi prioritas pada pertandingan sehingga kita harus lebih baik kedepannya"tandasnya.

Sementara itu, Sambutan Bupati Halut yang diwakili oleh Asisten III Yudihard Noya menyampaikan, Pemerintah Daerah sangat mendukung dengan dilantiknya pengurus IPSI yang baru. Sebab, ini sangat penting buat generasi di Halut. 

"Bagi kami pemerintah daerah sangat-sangat memberikan apresiasi kepada ikatan pancak silat Indonesia IPSI ini bagi halut merupakan olahraga cabang andalan". Ujarnya

Nani menjelaskan, hari ini terpilih ketua adalah langka awal membina organisasi IPSI lebih baik kedepannya. Karena, dari aspek kesejaraan NKRI sebelum dibentuk dan Tentara pada  jaman itu belum ada itu ketika memperebutkan NKRI ini olahraga yang benar-benar merebutkan NKRI Itu adalah pancak silat ketika itu pancak silat itu masih pada toko-toko agama dan para ulama.

Selain itu, lanjut Nani, Para olimpiade pancak silat masih dimenangkan oleh Indonesia itu artinya  kita Indonesia masih terbaik dalam olah raga pancak silat.

"Maka kali ini lewat organisasi IPSI dihalut mari kita bina besama kepada para pancak silat agar kedepan kita lebih baik tetap semagat untuk olahraga pancak silat". Tutupnya.**(gf).

Tidak ada komentar