Grid

GRID_STYLE

Breaking News

latest

Jelang Nataru, Stok BBM di Halut Tetap Aman

TOBELO, KoranMalut.Co.Id - Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Halmahera Utara (Halut) bersama  pihak Pertamina Kupa -Kupa memastikan jelang...


TOBELO, KoranMalut.Co.Id - Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Halmahera Utara (Halut) bersama  pihak Pertamina Kupa -Kupa memastikan jelang Natal dan Tahun Baru stok Bahan Bakar Minyak (BBM) tetap aman. 

Kepastian ini setelah Bupati Halut Ir. Frans Manery bersama Kadis Perindagkop Nyoter Koenoe melakukan pertemuan bertempat di Kantor Pertamina Desa Kupa-Kupa Kecamatan Tobelo Selatan, pada Jumat (24/12/2021). 

Bupati Halut Frans Manery di hadapan awak Media menjelaskan, kedatangannya di Kantor Pertamina ini untuk mengecek ketersediaan stok BBM, sebab ada info yang beredar bahwa jelang Nataru ini akan ada kelangkaan BBM. 

"Setelah bertemu dengan pihak pertamina, ternyata stoknya masih aman sampai Nataru" ujar Bupati Frans Manery.

Bupati meminta kepada warganya agar jangan termakan dengan informasi yang tidak jelas terkait dengan bakal diadakan pemadam listrik disebabkan stok BBM terbatas. 

"Tidak perlu cemas, karena stok BBM aman hingga jelang tahun baru 2022". Ucapnya

Sementara itu Fuel Manager TBBM Tobelo Julius Akhim menyampaikan, stok BBM dalam menghadapi Natal dan tahun Baru 2022 sangat aman dan tidak terjadi kelangkaan atau low distribusi ke masyarakat maupun perusahan pengguna BBM.

"Kami pastikan untuk jelang Natal dan Tahun baru ini stok BBM masih dalam kondisi aman saja". Jelas Julius Akhim kepada Awak Media, Jumat (24/12/2021) di kantornya. 

Julius menjelaskan, Meski  penggunaan BBM pada hari besar keagamaan. Baik Idul Fitri maupun Natal dan Tahun Baru. Pihak pertamina sudah mengantisipasi agar tidak terjadinya kelangkaan kebutuhan BBM di semua produk.

” Tanggal 26 Desember sudah ada kapal yang memasok BBM 800 Kl, kemudian di tanggal 29 Desember sebanyak 1.500 Kl dan di tanggal 1 Januari sebanyak 2000 kl, jadi kita punya stok BBM masih aman". Jelasnya.**(gf).

Tidak ada komentar