Grid

GRID_STYLE

Breaking News

latest

BPBD Halbar Bakal Memberikan Stimulan Kepada Warga Terdampak Angin Kencang

Jailolo, KoranMalut.Co.Id - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Halmahera Barat (Halbar), Provinsi Maluku Utara (Malut), B...


Jailolo, KoranMalut.Co.Id - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Halmahera Barat (Halbar), Provinsi Maluku Utara (Malut), Bakal Memberikan Stimulan atau Bantuan stimulan kepada warga Terdampak Bencana Angin Kencang.

Stimulan tersebut berupa mengganti kerugian kerusakan bangunan.

Kepala Pelaksana (Kalak) BPBD Halmahera Barat, Gunawan MT Ali, mengemukakan berdasarkan data BPBD kerusakan yang terjadi pada 16/01/2024 akibat angin kencang yang melanda masyarakat desa Hatebicara kecamatan jailolo lalu, itu terdapat 7 bangunan rumah diantaranya dua bangunan milik udin marigalang atap rumah dan Warung makan, Siti Aisyah Abdurrahman atap seng rumah tokoh, atap rumah milik debi marigalang, atap bangunan pangkas rambut milik basrin, teras apotek milik rahmat serta atap kios sembako milik jayanti, kata wawan kepada koranmalut, di ruang Kerjanya, Selasa, (23/1/2024).

"Dari 7 bangunan tersebut, akan di berikan bantuan stimulan, untuk mengganti kerugian kerusakan atap seng," ujarnya.

Kata dia, untuk laporan pengrusakan sementara, di lakukan permintaan ke Inspektorat untuk dilakukan review, jika hasilnya suda keluar baru secepatnya kita tindaklanjuti.

"Bantuan Stimulan itu, jika anggarannya suda cair, kami akan bagikan kepada para korban," tandasnya.**(riko). 

Tidak ada komentar